Header Ads

Informasi Terbaru

APK/APM Pendidikan SD, SMP, SM Tahun 2018/2019


Keberhasilan Program Pembangunan Pendidikan digambarkan dalam Misi 5 M.
Adapun Misi pembangunan pendidikan dan kebudayaan tahun 2015-2019, terdiri dari
1) Memujudkan pelaku pendidikan dan kebudayaan yang kuat;
2) Mewujudkan akses yang meluas, merata, dan berkeadilan;
3) Mewujudkan pembelajaran yang bermutu;
4) Mewujudkan pelestarian kebudayaan dan pengembangan bahasa;
5) Mewujudkan penguatan tata kelola serta peningkatan efektivitas birokrasi dan pelibatan publik.

Salah satu indikator yang dapat digunakan untuk melihat keberhasilan Program Pembangunan Pendidikan, yaitu kepastian mendapatkan layanan pendidikan atau pemerataan dalam layanan pendidikan pada tingkat nasional, provinsi dan kabupaten/kota, adalah melalui APK (Angka Partisipasi Kasar) dan APM (Angka Partisipasi Murni) pada jenjang pendidikan PAUD, SD, SMP, dan SM di tingkat nasional, provinsi, serta kabupaten/kota.

Buku APK/APM Tahun 2018/2019 disusun oleh Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan (PDSPK) berdasarkan data yang diolah berdasarkan Data Pokok Pendidikan (Dapodik) cut off 31 Desember 2018, sedangkan untuk Kementerian Agama dilakukan dua kali diskusi dengan bagian data dan informasi pendidikan islam (EMIS). Adapun pihak-pihak yang terlibat dalam penyusunan buku ini adalah Sekretariat Direktorat Jenderal (Setditjen) PAUD Dikmas, Setditjen Dikdasmen, Direktorat Pembinaan Keaksaraan dan Kesetaraan, Direktorat Pembinaan SD, Direktorat Pembinaan SMP, Direktorat Pembinaan SMA, Direktorat Pembinaan SMK, Direktorat PKLK Dikdasmen, dan Setditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama dan  sekolah dibawah Bimas Kristen, Katholik, Hindu dan Budha. SD termasuk SDLB, Ml, dan Paket A   ; SMP termasuk SMPLB, MTs, dan Paket B; SM termasuk SMA, SMK, SMLB, MA, dan Paket C. Sumber data yang digunakan untuk menyusun buku ini adalah data Dapodikdasmen, data EMIS Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama  dan  sekolah dibawah Bimas Kristen, Katholik, Hindu dan Budha, serta data proyeksi penduduk berdasarkan SP2010 oleh Bappenas dan BPS.

Buku ini disusun untuk memenuhi kebutuhan data APK/APM sebagai bahan perumusan kebijakan, penyusunan perencanaan, dan penyusunan laporan di bidang pendidikan. Diharapkan semua pihak yang berkecimpung dalam dunia pendidikan dapat memanfaatkan informasi dan menjadikan buku ini sebagai satu-satunya rujukan yang berkaitan dengan APK dan APM tahun 2018/2019.

Silahkan download buku APK/APM tahun 2018/2019 disini
Download buku APK/APM 2018/2019

Semoga bermanfaat,
Salam Pendidikan

No comments

Bagaimana pendapat Anda?