Header Ads

Informasi Terbaru

Surat Edaran Mendikbud tentang Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2019



Tanggal 1 Juni selalu diperingati sebagai hari lahir Pancasila, dasar negara yang menjadi pemersatu dari Sabang sampai Merauke. Dimana pada tanggal tersebut kata Pancasila pertama kali diucapkan oleh Bung Karno di sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI), yang saat itu belum diangkat menjadi Presiden. Pada 74 tahun lalu, tepatnya 1 Juni 1945, di dalam salah satu ruangan gedung yang kini dikenal sebagai Gedung Pancasila, Sukarno berpidato menawarkan gagasan mengenai dasar negara Indonesia merdeka.

Maka untuk memperingati dua hari bersejarah tersebut, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan telah mengeluarkan surat edaran penyelenggaraan Upacara Bendera dalam rangka Hari Kebangkitan Nasional pada hari Senin, 20 Mei 2019 dan Upacara Bendera Hari Lahir Pancasila pada hari Sabtu, 1 Juni 2019. 

Surat Edaran Penyelenggaraan Hari Lahir Pancasila Dapat diunduh melalui link berikut:
Surat Edaran Upacara Hari Lahir Pancasila
 
Semoga bermanfaat,
Salam Pendidikan

No comments

Bagaimana pendapat Anda?