Tenang, Honorer Tenaga Administrasi Diperbolehkan Mendaftar Seleksi PPPK 2021 ataupun CPNS
Tenang, Honorer Tenaga Administrasi Diperbolehkan Mendaftar Seleksi PPPK 2021 ataupun CPNS |
pendikinfo.blogspot.com - Rekrutmen atau penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan segera dibuka pada awal tahun 2021. Dalam seleksi terbuka PPPK 2021 ini, pemerintah akan memberikan prioritas bagi guru, dosen dan tenaga kesehatan dari eks-tenaga honorer KII untuk ikut seleksi CPNS atau PPPK.
Dalam seleksi terbuka PPPK 2021 ini, pemerintah belum memprioritaskan untuk honorer pada tenaga administrasi. Meski tidak diprioritaskan, honorer tenaga administrasi ini diperbolehkan untuk mendaftar dalam seleksi terbuka PPPK 2021 ataupun CPNS.
"Meski tidak dirioritaskan, bukan berarti teman-teman yang berada di kelompok (honorer) administrasi tidak boleh daftar CPNS atau PPPK, silakan sepanjang memenuhi persyaratan, tetapi kami konsentrasi di tiga kelompok tadi," kata Deputi SDM Kemenpan RB, Setiawan Wangsa Atmaja di Jakarta, Senin 16 November 2020, seperti dikutip Pendikinfo dari Antara.
Menurut dia, Untuk tenaga administrasi tidak menjadi prioritas dalam seleksi terbuka PPPK 2021 ini, karena komposisinya sudah cukup mendominasi dalam kepegawaian yakni 39 persen, atau 1,67 juta dari 4,28 juta ASN.
"Jadi untuk sekarang sampai 3, atau 5 tahun ke depan tenaga administrasi ini akan kita kontrol betul, sangat selektif betul," ungkapnya.
Informasi Pendidikan dalam versi Video dapat anda lihat di Youtube Informasi Pendidikan
Anda dapat juga melihat Video Tutorial seputar Aplikasi Dapodik di Youtube Solusi Dapodik
Semoga bermanfaat,
Salam Pendidikan😊
https://pendikinfo.blogspot.com
No comments
Bagaimana pendapat Anda?